Minggu, 09 Februari 2014

Penggenapan nubuat di kitab Wahyu 6 : 12

Allah yang kita sembah Tuhan Yesus adalah Tuhan yang akan
bekerja sesuai dengan waktu yang ditetapkannya. Waktunya
kita berbeda dengan waktunya Tuhan, jangan pandang waktu
dunia tetapi pandanglah waktunya Tuhan, bukan waktunya 
kita, bukan kita yang akan bekerja tetapi Tuhanlah yang akan 
bekerja sesuai dengan waktunya, kitalah yang harus mengikuti
waktunya Tuhan, bukan sebaliknya.
 Pengkhotbah 3 berkata;

    Untuk segala sesuatu ada masanya, untuk apa pun di bawah
    langit ada waktunya.

Tuhan telah menentukan kapan terjadinya pergantian musim,
kapan matahari akan bersinar dan bulan bercahaya, kapan 
saatnya gerhana matahari maupun bulan itu dapat terjadi, semua
kejadian alam itu Tuhan lakukan untuk mengingatkannya kepada
 manusia menjadi suatu tanda yang tetap.
 Kejadian 1 : 14b;

     Biarlah benda-benda penerang itu menjadi tanda yang menun-
     jukkan masa-masa yang tetap dan hari-hari dan tahun-tahun.

Tuhan juga telah menetapkan waktu untuk merayakan hari-hari
raya besar bagi manusia untuk di peringati di Ulangan 16 dan 
Imamat 23. Dimana pada hari-hari besar tersebutlah Tuhan akan
melakukan suatu perbuatan yang dahsyat. Israel lepas dari 
perbudakan bangsa Mesir itu terjadi pada hari Paskah lalu Yesus 
disalibkan juga terjadi pada hari Paskah untuk melepaskan umat 
Tuhan dari perbudakkan dosa yang membelenggu manusia. Bacalah 
apa yang telah Tuhan lakukan pada Elia hampir semua panggilan 
yang Tuhan nyatakan kepada Elia dilakukan pada saat Paskah akan 
dirayakan. (baca artikel Gelombang yang akan menguasai dunia).

Perbuatan/pekerjaan yang lebih besar lagi dari itu akan Tuhan 
lakukan lagi nantinya disertai dengan tanda-tanda yang akan terjadi
di langit waktu Yesus disalibkan dikatakan terjadi gerhana matahari.
  Ingatlah dengan apa yang telah dinubuatkan di kitab Yoel 2:30 ;

    Aku akan mengadakan mujizat-mujizat di langit dan di bumi :
    darah dan api dan gumpalan-gumpalan asap. Matahari akan berubah
    menjadi gelap gulita dan bulan menjadi darah sebelum datangnya hari
    Tuhan yang hebat dan dahsyat itu.

Di akhir zaman ini banyak nubuat di kitab Wahyu yang telah 
digenapi dan saat ini Tuhan juga sudah memberi pewahyuan 
bahwa firmanNya yang ada di kitab Wahyu 6 : 12 akan segera 
dilakukannya.
Wahyu 6 : 12,
    Maka aku melihat, ketika Anak Domba itu membuka materai yang keenam,
    sesungguhnya terjadilah gempa bumi yang dahsyat dan matahari menjadi
    hitam bagaikan karung rambut dan bulan menjadi merah seluruhnya bagai-
    kan darah. Dan bintang-bintang di langit berjatuhan ke atas bumi bagai-
    kan pohon ara menggugurkan buah-buahnya yang mentah, apabila ia di-
    goncang angin yang kencang.

Karena di bulan April ini akan ada penampakan bulan darah yang
sangat jarang terjadi. Kejadian bulan darah ini akan menjadi tanda
sesuatu hal yang besar akan Tuhan lakukan di atas bumi. Jadi apa
yang telah tertulis di kitab wahyu 6 : 12 akan 
digenapi sesuai dengan apa yang telah Tuhan katakan 
di Pengkhotbah 3, Kejadian 1:14b dan Yoel 2 : 30. 
Tuhan Yesus Dahsyat !

Firman ini akan membuat goncangan-goncangan yang besar atas
seluruh bumi terutama Indonesia yang akan menerima goncangan
yang lebih parah. Lihat saja gunung sinabung sudah 4 bulan
berlalu masih belum selesai dan masih ditambah dengan gunung
lain yang mulai batuk-batuk, banjir yang datang melanda semakin
banyak, terjadinya suhu yang sangat panas di Australia dan suhu 
yang begitu sangat dingin di wilayah Amerika. Sudah saya katakan 
bahwa goncangan demi goncangan akan datang semakin banyak di 
akhir zaman ini karena firman di kitab Wahyu itu harus digenapi, 
kita tidak bisa berdoa  “Tuhan jangan ada goncangan biarlah banjir,
gempa tidak terjadi atas bangsa ini” mengapa? Karena ada rencana 
Tuhan atas bencana-bencana yang datang melanda seluruh bumi 
yaitu supaya manusia ingat kepada sang Pencipta dan berbalik 
kepadaNya.
Waktu tsunami melanda di Aceh goncangan itu membawa berkat
juga karena setelah itu Tuhan membangkitkan Elia yang akan di
pakai untuk memberkati suatu bangsa yang telah dipilihNya menjadi
Kerajaan Imam yaitu berkat keselamatan, Yusuf dipanggil Tuhan,
juga dipakai untuk memberkati (Kejadian 50 : 20) kita yang di
panggil Tuhan selalu dipakai Tuhan untuk menjadi berkat.
Goncangan lebih banyak terjadi di Indonesia karena Tuhan ingin
pulihkan Indonesia membawa bangsa ini kembali menyembah kepada
Allah yang benar. Jadi di balik goncangan akan ada berkat  yaitu
itu berkat keselamatan karena selanjutnya dalam kitab Yoel setelah
tanda-tanda alam yang menyebabkan goncangan itu dikatakan;

    Dan barangsiapa  yang berseru kepada nama Tuhan YESUS akan
    diselamatkan, sebab di gunung sion dan di yerusalem akan ada ke-
    selamatan , seperti yang telah difirmankan Tuhan.   Yoel 2 ; 32

Jangan panik jika goncangan itu terjadi didalam hidup anda, kita 
semua…hamba-hamba Tuhan sekalipun akan dilawat oleh goncangan
tetapi kalau mereka tahu firman Tuhan mereka tidak akan takut 
karena ada perlindungan jika kita menuruti firmanNya…dan akan 
ada berkat dibalik setiap goncangan. Berkat keselamatan,berkat 
kelimpahan dll.

   Wahyu 3 : 10;
     Karena engkau menuruti firmanKu, untuk tekun menantikan Aku,
     maka Aku pun akan melindungi engkau dari hari pencobaan yang akan
     datang atas seluruh dunia untuk mencobai mereka yang diam di bumi.

Jadi kita harus menuruti firman Tuhan yang ada di Alkitab, jangan 
mengikuti kitab yang lain sebab Alkitab itulah jalan yang benar ada 
pewahyuan yang nyata yang dijadikan Tuhan.
Tahun ini  tepat di bulan April nanti akan terjadi fenomena alam 
yang disebut Tetrad blood month menurut catatan yang telah pernah 
terjadi maka di setiap peristiwa bulan darah yang berbarengan dengan 
perayaanan hari besar orang yahudi akan terjadi goncangan yang besar.
Search saja di google dengan judul Tetrad blood month.

Kejadian yang di iringi penampakan bulan darah/gerhana total :
      Tahun 33 Yesus disalib berkatnya keselamatan bagi umat manusia.
      Tahun 1492 orang Yahudi dianiaya di spanyol berkatnya Columbus
      menemukan benua Amerika yang banyak di huni oleh orang Yahudi.
      Tahun 1948 peristiwa hitler berkatnya Israel merdeka.
      Tahun 1967 muncul perang 6 hari Tuhan menganugerahkan 
      kemenangan bagi Israel.
      Tahun 2014   Apa yang akan terjadi di Indonesia? Karena mata 
       Tuhan saat ini sedang tertuju pada Indonesia untuk melakukan 
       perbuatan yang dahsyat. Rumah Tuhan yang besar sedang dibangun
       di kota Medan yang dapat menampung sekitar 15.000 ribu jiwa.
       kemungkinan paskah bulan April ini sudah dapat digunakan.
       Jika demikian seperti dahulu yang tertulis di 1 Raja-raja 8 : 10-11.
       Saat itu diadakan penthabisan Bait Suci yang juga terjadi di hari
       raya Paskah dan Kemuliaan Tuhan datang memenuhi Bait Suci.
     

Fenomena blood month tahun ini kejadiannya terjadi di hari perayaan
Paskah dan hari raya pondok daun, berturut akan terjadi 4 kali fenomena
blood month tahun 2014 dua kali dan tahun 2015 dua kali dan kemudian
akan terjadi lagi setelah 500 tahun.

Jadi semuanya ini adalah pekerjaan Tuhan Yesus yang ingin membawa
umatnya kembali percaya bahwa Yesuslah Tuhan.
Di akhir zaman ini Dia akan membawa banyak jiwa-jiwa untuk 
diselamatkan. Semua tanda-tanda alam mengiringi perbuatan tanganNya
yang dahsyat telah dilakukannya sesuai dengan firmanNya.
Yesuslah yang telah melakukan semuanya itu. Dialah Sutradara atas
semua kejadian yang terjadi di bumi ini. Dialah yang telah 
merancangkannya bagi umat manusia menjadi tanda kekuasaannya. 
Dialah Tuhan sang Pencipta sebab hanya Tuhan Pencipta yang dapat 
merancang segala hal yang akan terjadi di bumi.
 Haleluya….amin.